Kebaya for Martumpol + Pemberkatan & Make up Artist for Pemberkatan

By | 5:24 AM 1 comment
One word proven helps, even two or three words!

Sebenarnya nikahnya udah hampir 7 bulan lalu, tapi kenapa kemauan buat nulis itu baru sekarang ya. Huft, nggak ada yang terlambat kok, apalagi soal merekomendasikan sesuatu. :)

Nggak cuma aku yang kebingungan nyari tempat jahit kebaya dan make up, sebagian besar orang pun, apalagi untuk pertama kalinya itu, super sulit. Ditambah lagi, jam kerja yang padat, menahan orang buat menunda survei kelilingnya. Akhirnya semua orang pasti beralih apa-apa googling, termasuk survei tempat, kebaya, make up, catering, cetak undangan, dsb. Aku waktu itu juga sampai sempat nyerah karena jarang sekali make up artist ataupun bridal salon di Jambi yang pasang iklan di social media. Makanya aku tergerak buat rekomendasiin tempat jahit kebaya sekaligus make up buat pemberkatanku.

Kebetulan banget, untuk mesan kebaya martumpol (tunangan/ engagement) dan pemberkatan serta resepsi adat, aku pilih kota Jakarta karena pertama, aku saat itu masih kerja di Jakarta. Kedua, di Jakarta pilihannya lebih beragam. Tinggal ketik 'jahit kebaya di Jakarta', pasti resultnya langsung banyak banget!

Penjahit kebaya yang aku pilih buat tunangan adalah BARA KEBAYA. (Instagram: Barakebaya. Whatsapp: 083873989877. Telp: 021 47885198). Kalau pengen langsung ke lokasi, ada di deket terminal Rawamangun Jak-Tim. (googling, please :P)


With my cousin ;)
Abaikan muka anehku :p
Salah satu teman sempat merekomendasikannya, tentunya dari beberapa pilihan yang dia kasih. Berhubung cuma tailor ini yang punya Instagram dan bisa lihat langsung hasil jadi kebayanya dari foto yang dia upload, aku mutusin buat langsung Whatsapp Bara Kebaya buat tau price dan waktu penjahitan. Harganya lumayan affordable untuk lokasi Jakarta, sekitar Rp 1 - 2 juta dibanding dengan V**a Kebaya yang bisa sampai 20 juta-an. (Aku sempat nanya soalnya, dan langsung pingsan pas liat harganya.* Nggak pingsan juga sih.) Selain itu, dia ternyata sudah jadi langganan jahit orang-orang batak. Apa lagi lah yang perlu dikhawatirkan? *Sambil logat batak*
Pas fitting, aku cuma senyum-senyum aja. Kenapa? Puas bangeeeett! Kebayanya fit to body. Lemakku tertutup semua berkat bustier yang pas di badan, meski masih harus ada yang direvisi. Bahkan di fitting kedua, Bara Kebaya memayet kebayaku dengan hasil berbeda dari yang kuinginkan. Tadinya aku cuma pengen di bagian leher, punggung, bagian bawah dan pergelangan tangan. Taunya hampir seluruh bagian dipayet dia dengan warna hijau merah. Aww, beyond my expectation!

Sedangkan untuk kebaya pemberkatan dan resepsi adat, aku menggunakan jasa MoD, langsung sama Designernya, kak Liane Puspita. (Instagram: lianepuspita. Line: lianepuspita. Telp: 021 4205248). Lokasinya ada di Jalan Rawamangun No. 48 Pramuka, seberangnya RSIA Evasari Jak-Pus.

Kak liane lulusan ESMOD (biar makin yakin :p). Aku taunya juga dari teman aku yang sering banget jadi model pemotretan dia. Karena selain punya MoD, dia juga bikin Ready to Wear Brand. Kakak ini super sabar dan enak diajak kerja sama saat aku minta dibikinin kebaya ini. Di saat aku lagi bingung pengen dipayet di bagian mana aja, dia kasih saran yang nggak kepikiran sama aku, haha. Dan dia mewujudkan kebaya super sederhana seperti keinginan aku. *Meski setelah nikah, nyesal juga nggak bikin kebaya panjang beserta ekor gaunnya. :( 
Saran aja sih, kalau emang pengen jahit kebaya nikah, sebaiknya dilakuin 3-4 bulan sebelumnya. Selain ada fitting 2-3 kali, tempat bikin kebaya juga biasanya penuh customer, sehingga mau nggak mau kebaya kita mesti antri. The most important is, harus DIET atau bahasa halusnya pertahanin berat badan. Nggak boleh turun, nggak boleh naik. Namanya juga kebaya fit to body. *tears*
For your info, kenapa akunya jadi kelihatan lebih cantik dari biasanya (katanya sih mirip Ashanti. Anaaaaannggggggg #lho), soalnya aku di make up-in sama mbak Puteri. Bisa di cek di Instagramnya @puteriastri_MUA atau Line ke puteriastri. Yang pasti, aku nggak kelihatan jadi menor, malah make-upnya kelihatan natural alias mukaku nggak berubah penuh dempul, hihi.




Selamat mempersiapkan pernikahan. Tetap berdoa, tetap berpikir positif dan don't be too perfectionist. Happy enjoy to preparing the big days!

1 comment: Leave Your Comments

  1. Halo Kak ribka, duh seru banget baca ceritanya kak. pas banget2 buat kami2 yang lagi cari2 tempat jahit kebaya tuk martumpol and nikah. apalagi untuk ukuran Jakarta, kebiasaan orang bilangnya semua serba2 mahal. Mudah2an deh ini referensi tempat jaitnya bias terjangkau. Langgeng ya kak rumah tangganya. ^^

    ReplyDelete