Belajar dari
setiap lagu yang aku dengarkan, kali ini aku langsung jatuh cinta pertama kali
ketika mendengar liriknya, bahkan saat mencoba meresapi maknanya. “ INI LAGU
GUE BANGET!” (sampai
harus aku kasih tanda petik dan bikin kapital di setiap huruf).
Aku
tiba-tiba mengganti pikiranku ke sosok pria yang aku kenal dari tahun 2007. Ia
adalah sosok laki-laki yang sebenarnya sudah aku kagumi sejak lama, karena
karakter kepemimpinannya, cara bicaranya dan kadang kehumorisannya. Tapi itu
hanya sekedar kagum biasa antara seorang adik dengan seorang abang. Kadang
pesan singkat kami juga lebih banyak saling mendukung untuk semangat bersekolah
di kota gudeg saat itu. Atau bisa lebih dari sekedar itu. Dukungan untuk
keharmonisan dengan (mantan) pacar kami pada masa bahagia kami dulu.
Kembali di
tahun 2012…
Aku
mengenalkan lagu ini padanya. Dalih yang sedikit gombal tapi sebenarnya
menyimpan ketulusan.
“Coba deh
kamu dengerin lagu ini sayang,” ucapku lembut.
Aku tekan
play pada layar handphoneku.
Aku beri
keterangan BOLD saat lagu mulai
menuju ke lirik yang paling tulus.
“Lupakan
masa-masa yang lalu
Kita jalani
harimu yang baru
Kasih
genggamlah tanganku
Melangkahlah
maju
Tetaplah di
sisiku.”
Sejenak aku
coba resapi hingga menutup mata. Oh man, seperti sebuah keyakinan pada
seseorang yang telah dipercaya. Tidak sekedar pada seseorang yang telah
membuatku bahagia, tetapi seakan aku yakin memang dialah orang yang pantas
menemani seumur hidupku.
Aku langsung
membayangkan bagaimana aku tersenyum tulus padanya ketika ia menggengam
tanganku erat, seakan tidak ingin melepaskan tiap jemariku. Aku seperti berkata
pada hatiku, “oh girl, akhirnya kau menemukan batang yang hilang itu!”
Sosok pria
itu tiba-tiba membangunkan imajinasiku dengan kata-kata, “terimakasih sayang.”
Ia ternyata
suka lagu itu. Ia ternyata juga berimajinasi hal yang hmmmm.. oke, aku akui, ini hampir sama. Ia pikir aku adalah wanita
paling romantis karena memberikan lagu itu padanya. Kamu belum tahu bahwa aku juga penggombal. Bukan kamu saja lho.
Bukan penuh
makna, tapi juga penuh cinta saat mendengarkan lagu ini. Karena lirik cinta
selalu bikin aku kembali jatuh cinta dan selalu berterima kasih bahwa ada kata
genggam dan melangkah dalam lagu tersebut. Genggam berarti kepala atau cengkeraman tangan pada waktu keadaan memegang; Sedangkan melangkah berarti perbuatan aktif dengan mengandalkan sikap, seperti: kita harus mengambil -- tegas dalam menghadapi masalah ini.
Karakter yang kuat ada dalam dua kata tersebut.
Karakter yang kuat ada dalam dua kata tersebut.
Semoga
setiap orang yang mendengar lagu ini semakin mencintai penciptanya dan
pencintanya.
I hope you are my everything, now and
forever.
Song by Andien - Cerita Kita
0 comments:
Post a Comment